23 November 2024
Nyamuk-2BAedes-2Baegypti.jpg

Penyakit yang kerap menyerang masyarakat di Indonesia di kala musim hujan adalah deman berdarah. Penyakit ini udah jadi penyakit ‘musiman’, terlebih ketika curah hujan meninggi. Datangnya penyakit ini sering disebabkan karena kita nggak ‘peka’ dengan bak-bak penampungan air atau tempat lainnya yang mampu menghasilkan genangan air bersih yang digunakan nyamuk Aedes aegypti betina untuk siklus reproduksinya.

Dari yang kita tau, penyakit demam berdarah bisa menjadi penyakit berbahaya dan mematikan kalo nggak ditangani dengan baik. Kalo amannya memang di bawah pengawasan dokter, dengan pemantauan ketat setiap saatnya. Obat ampuh demam berdarah biasanya merupakan rujukan dari dokter, tentunya untuk membantu pasien mampu melewati masa kritis dan mengalami fase penyembuhan yang baik sehingga bisa sehat lagi seperti sedia kala.

Obat Yang Ampuh Untuk Demam Berdarah

Mimin sebelumnya penasaran dengan obat untuk penyakit ini apa harus berupa obat kimia dari dokter? Apa nggak ada resep ramuan alaminya? Dan setelah baca sana-sini, rupanya ada, dan bagusnya, ramuannya 100% bahan alami tanpa tambahan serta bahannya mudah dicari, bisa jadi kita ketemu tiap hari sewaktu memasak atau membuat makanan lain dengan bahan ini, apa ramuannya?

Obat ampuh demam berdarah ini ada yang hanya dengan satu bahan dan lebih dari satu bahan, semuanya mimin bahas di bawah ini,

1. Daun jambu biji
Informasi ini mimin dapet dari dosen sewaktu kuliah, Beliau dalam sesi curhat kala itu, dan sebenernya mimin agak nggak percaya, ternyata emang bener. Daun jambu biji mampu mengobati penyakit ini dengan ampuh serta pembuatannya simpel sekali. Tinggal rebus daun jambu biji, dan minum air rebusannya, maka demam berdarah bisa sembuh.

2. Air kelapa hijau
Air kelapa hijau emang dipercaya dapat menjadi penawar, obat ampuh demam berdarah rupanya bisa dari bahan alami ini juga. Tinggal minum airnya secara teratur saat dilanda demam, nantinya penyakit bisa sembuh, yang penting sabar dan nggak menyerah.

3. Kunyit putih
Ada banyak informasi mengenai bahan alami ini, mempunyai berbagai khasiat untuk menyembuhkan berbagai penyakit, termasuk demam berdarah. Tapi jika mengolah kunyit putih untuk dijadikan ramuan terlalu sulit, bisa cari jamu yang mempunyai kandungan bahan ini. Usahakan cari yang tanpa tambahan apapun agar khasiatya tetap terjaga.

4. Ramuan campuran 
Ramuan ini campuran dari berbagai bahan alami yang mampu menjadi obat ampuh demam berdarah. Komposisinya dari daun sambiloto, temulawak, dan daun jambu biji, untuk sambiloto seberat 10 gr, temulawaknya 30 gr, dan 25 gr daun jambunya. Pembuatannya tinggal rebus semua bahannya dengan 600 ml air, hingga separuhnya, tambahkan madu sebagai penambah rasa manis, jangan lupa saring agar nggak ada endapannya. Minum sehari dua kali.

Yak, itulah ramuan alami untuk mengobati demam berdarah, semoga mampu menjadi peringan dan mampu mempercepat penyembuhan penyakit ini.